Posts

Showing posts from December, 2014

Memanfaatkan Sampah Sungai

Image
Banjir di sekitar sungai Cisangkuy Pameungpeuk yang biasa terjadi setiap tahun di musim hujan bagi beberapa warga dapat menjadi sumber rejeki. Sebagain bisa menangkap ikan ketika banjir reda , sebagian lagi bisa  memanfaatkan sampah sungai yang terbawa aliran air ketika sungai Cisangkuy meluap. Sampah-sampah tersebut cukup bervariasi termasuk sampah organik, logam, dan plastik. Para pemulung dan beberapa warga sekitar sungai Cisangkuy (yang tidak berprofesi sebagai pemulung) mengambil sampah-sampah di pinggir sungai untuk dipilah-pilah. Sebagian bisa dimanfaatkan sendiri, sebagian lagi bisa mereka jual ke penampung sampah setempat untuk di daur ulang. Kotor, berlumpur, dan menjijikan memang. Namun hal ini bukan masalah besar bagi warga untuk mendapatkan rejeki tambahan. Sampah yang bisa mereka manfaatkan sendiri kebanyakan adalah sampah organik seperti sayuran, kayu, dan bambu yang bisa dimanfaat untuk kayu bakar penggati gas elpiji setelah dikeringkan, sedangkan sampah kertas, k

Menangkap Ikan Ketika Banjir Reda

Image
Musibah banjir di sekitar sungai Cisangkuy Pameungpeuk sudah biasa terjadi setiap tahun di musim penghujan. Warga di sekitar sungai Cisangkuy harus menyisihkan dana rutin khusus untuk musibah ini. Mengingat keterbatasan ekonomi, kebanyakan warga di sekitar sungai tidak berpindah permanen dari lokasi tersebut sehingga mereka harus mempersiapkan diri jika sungai Cisangkuy meluap. Sebagian warga sengaja mempertinggi dan memperkokoh bangunan agar lebih tahan banjir. Jika kondisi air lebih tinggi dari perkiraan, mereka bisa memindahkan barang-barang ke lantai atas. Kenyataannya banjir di sekitar sungai Cisangkuy tidak sepenuhnya merugikan warga sekitar. Masih ada hal yang dapat menguntungkan warga ketika banjir reda seperti menangkap ikan di lokasi-lokasi genangan air sisa banjir. Lokasi-lokasi tersebut umumnya berada di bekas jalur sungai Cisangkuy sebelum dibenahi. Saat itu aliran sungai berbeluk-belok tetapi kini setelah dibenahi dengan alat berat bantuan pemerintah daerah, aliran sun

Banjir di Pameungpeuk Bandung Selatan

Image
Sudah menjadi peristiwa rutin yang biasa terjadi setiap tahun di musim penghujan sungai Cisangkuy meluap akibat kiriman air dari Pangalengan dan sekitarnya. Meluapnya sungai Cisangkuy akan berakibat meluapnya sungai Citarum karena berujung di sana. Banyak warga di sekitar sungai Citarum yang harus mengungsi karena tempat tinggal mereka banjir akibat luapan sungai Citarum. Pemukiman di daerah Cieunteung misalnya, adalah lokasi paling parah jika suangai Citarum meluap. Sebagian warga mengungsi ke tempat saudara mereka, sebagian lagi berada di posko-posko bantuan yang ditempatkan di tempat yang lebih tinggi di sekitar jalan terusan Buahbatu. Banjir seperti ini ikut memperparah kemacetan jalan khususnya di sekitar Baleendah, Buahbatu, Bojongsoang, Dayeuhkolot, dan Palasari. Jalur kendaraan Ciparay - Majalaya - Bandung dan jalur kendaraan Banjaran - Dayeuhkolot - Bandung macet total. Akibatnya jalur alternatif via Soreang dan Rancamanyar-Cibaduyut dipenuhi antrian kendaraan. Banjir den

Belajar Berbicara Bahasa Inggris

Image
Meskipun bahasa Inggris bukan bahasa ibu tetapi pemahaman dan penguasaanya sangat diperlukan. Bukan saja bagi para pelajar dan mahasiswa tetapi juga bagi para pengusaha dan masyarakat pada umumnya. Beragam informasi penting dapat kita peroleh dengan mudah melalui internet hanya dengan menguasai bahasa Inggris, meskipun pasif, dalam artian hanya bisa membaca dan menulis. Google Translate memang sangat membantu untuk menterjemahkan berbagai bahasa di dunia termasuk bahasa Indonesia dan bahasa Inggris, namun penguasaan tatabahasa dan grammer bahasa Inggris masih tetap diperlukan agar hasil terjemahan tidak rancu. Banyak perusahaan yang mewajibkan karyawan di posisi-posisi tertentu harus dijabat oleh orang yang mampu berbicara bahasa Inggris untuk menunjang pekerjaannya. Para pemimpin negara, menteri-menteri, pejabat pemerintahan, kepala daerah, dan anggota legislatif wajib menguasai bahasa Inggris. Seiring perkembangan teknologi informasi dan komunikasi disertai munculnya beragam peran

Cara Membuat Iket (Lanjutan)

Image
Posting ini adalah lanjutan (tambahan) dari posting sebelumnya mengenai cara membuat iket . Meski terlihat cara membuatnya cukup mudah namun bagi pemula memerlukan latihan dan praktek yang cukup agar bisa membuat iket dengan baik. Baik di sini dalam artian kualitas pengerjaan dan jenis bahan baku yang dipakai. Iket yang baik dan berkualitas bukan saja enak dipandang tetapi juga awet dan nyaman dipakai. Silakan sahabat buktikan sendiri. Untuk membuat ikat (iket dalam bahasa Sunda) yang berkualitas tentu harus ditunjang dengan bahan baku yang baik dan peralatan yang memadai. Kualitas bahan iket akan mempengaruhi usia iket dan kenyamanan pengguna saat dipakai, sedangkan kualitas peralatan seperti mesin jahit dan mesin neci akan berpengaruh terhadap kecepatan dan kualitas pengerjaan. Video di bawah menampilkan seorang pengrajin iket senior dari Kecamatan Pameungpeuk Bandung Jawa Barat tengah membuat iket untuk memenuhi pesanan konsumen. Keluarga beliau seluruhnya menyukai seni, mulai d

Suasana Ujian Akhir Semester

Image
Suasana Ujian Akhir Semester di setiap sekolah mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), sampai Sekolah Menengah Atas (SMA) dan sederajat tentu berbeda. Ada yang sunyi namun ada juga yang ribut. Perbedaan ini tentu dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti faktor lingkungan sekolah, kebiasan di sekolah, tata tertib sekolah, dan tentunya karakter siswa yang menjadi peserta ujian. Ujian Akhir Semester (UAS) yang biasa dilakukan diakhir semester khsusnya untuk siswa tingkat SMA dan SMK sederajat selain sudah menjadi aturan pemerintah juga dapat menjadi tolak ukur sekolah untuk menilai kemampuan siswa dalam semua mata pelajaran dan menjadi sarana penilaian khsusus bagi setiap guru sesuai dengan mata pelajaran yang diampu dalam waktu enam bulan (satu semester). Umumnya, nilai akhir yang tertera pada buku laporan ( raport ) bukan murni dari hasil nilai Ujian Akhir Semester tetapi dikombinasikan dengan penilaian lain seperti kehadiran siswa (absensi harian), k

Cara Membuat Seblak

Image
Seblak adalah salah satu makanan khas Bandung Jawa Barat. Meski kebanyakan orang Sunda namun penggemar makanan pedas ini tidak terbatas bagi orang Sunda saja. Suku-suku lain yang tinggal atau sekedar mampir berwisata ke kota Priangan ini banyak juga yang menyukainya makanan unuik ini. Mayoritas penggemar makanan seblak ini adalah kaum hawa, mungkin karena rasanya yang pedas dan gurih. Seblak bukan makanan modern, bukan makanan mewah, dan bukan makanan cepat saji sehingga boleh dikata aman bagi tubuh jika dikonsumsi karena tidak mengandung bahan pengawet atau bahan kimia yang ada pada penyedap masakan. Setiap hari penggemar makanan seblak terlihat semakin banyak mulai dari anak Sekolah Dasar sampai dengan orang dewasa, dari pelosok desa sampai ke pusat kota. Sepertinya tidak ada orang Bandung yang tidak kenal makanan seblak. Itu sebabnya kini banyak orang yang sengaja membuka kios atau warung kecil untuk berjualan seblak. Coba saja kita perhatikan ketika berada di lingkungan taman T

Cara Membuat Iket

Image
Iket adalah pakaian tradisional khas Indonesia yang biasa dikenakan oleh suku Jawa, Sunda, Bali, dan suku lainnya. Istilah iket sendiri cukup beragam tergantung dari daerah masing-masing. Di Bali misalnya dikenal dengan istilah Udeng atau totopong. Bentuk dan motif iket/ udeng pun kini semakin bervariasi seiring perkembangan seni dan fashion modern. Cara membuat iket sebenarnya tidak begitu mudah, dibutuhkan keuletan, ketelitian, dan keterempilan khusus. Iket umumnya terbuat dari kain batik dengan corak khusus khas daerah masing-masing. Demikian juga dengan warna dan motifnya yang selalu dipengaruhi kultur dan kebudayaan setiap daerah. Iket Sunda dan Udeng Bali mempunyai sedikit perbedaan dalam bentuk dan motif. Tidak seperti peci ,  berdasarkan permintaan pasar kini iket semakin beragam baik motif, bentuk, ataupun warna. Untuk model iket tertentu ukurannya pun lebih fleksibel karena menggunakan karet di belakangnya sehingga dapat mengecil dan membesar. Awalnya iket berbentuk kai

Cara Membuat Blangkon

Image
Blangkon adalah pakaian tradisional khas Indonesia dari suku Jawa yang biasa dikenakan sebagai penutup kepala. Beberapa orang menyebut blangkon dengan ejaan belangkon, sedangkan untuk orang Sunda dikenal dengan istilah bendo. Cara membuat blangkon itu sendiri tidak semudah mendapatkan bahan bakunya karena dibutuhkan keterampilan khusus untuk mengerjakannya. Namun demikian sesulit apapun jika ditekuni dengan serius, siapapun bisa melakukannya termasuk membuat bendo / blangkon. Blangkon yang biasa dikenakan oleh kaum adam umumnya terbuat dari kain batik, namun demikian para pecinta blangkon dapat memesan dengan kain khusus kepada para pengrajin agar terlihat lebih unik dan lebih elegan. Sama halnya dengan peci , ukuran blangkon tidak bisa diubah seperti topi pada umumnya tetapi pengguna harus mengukur kepalanya masing-masing. Ukurannya pun sama persis dengan peci yakni diukur dari keliling kepala. Sebenarnya bendo/blangkon adalah bentuk praktis dari iket yang merupakan tutup kepala

Cara Membuat Gelang

Image
Gelang bagi kaum hawa adalah perhiasan yang sudah biasa dan bukan merupakan hal spesial.Inin tentunya karena mereka sudah terbiasa mengenakannya. Beragam model gelang dari berbagai bahan baku dampai saat ini dapat dengan mudah ditemukan di toko perhiasan dan aksesoris wanita. Bahkan seiring perkembangan teknologi internet dan komunikasi, kini gelang dapat dibeli melalui internet via komputer (PC), tablet, laptop, dan gadget lainnya. Transaksinyapun dapat dilakukan secara online melalui transfer bank, credit card, Paypal, dan pembayaran online lainnya. Di bawah ini akan dijelaskan cara membuat gelang sederhana yang terbuat dari bahan baku yang mudah ditemukan di pasar. Langkah-langkah umum cara membuat gelang: Berikut ini adalah langkah-langkah yang umum dilakukan sebelum membuat gelang baik gelang sederhana ataupun gelang elegan yang mewah namun masih dikerjakan secara manual dengan tangan (handmade). Persiapkan bahan baku yang diperlukan untuk pembuatan gelang seperti benang jahi